News

Guna Penanggulangan TKI yangTenggelam, Polisi Dirikan Posko

Kapolresta Barelang Komisaris Besar Helmy Santika.

BATAM.FAKTAAKTUAL.com– Musibah tenggalamnya kapal TKI ilegal di perairan Malaysia, membuat Polresta Barelang ambil sikap. Selain memerintahkan Satpolair untuk membantu pencarian di perairan Indonesia, Polresta juga mendirikan Posko Ante Mortem di Pelabuhan Internasional Batam Center.

Kapolresta Barelang, Komisaris Besar Helmy Santika, mengatakan, posko tersebut didirikan untuk menanggulangi kecelakaan laut, melihat adanya TKI yang tenggalam.

“Kita sudah perintahkan Satpolair untuk membantu pencarian di perairan Indonesia. Sedangkan guna pos itu sendiri, apabila ada pihak keluarga merasa kehilangan, dapat mencari tahu di posko atau ingin mencari tahu siapa saja yang sudah ditemukan atau belum,” ungkap Helmy, Rabu (25/1/2017).

Dilanjutkan, posko tersebut akan ada hingga batas pencarian untuk korban tenggelam selsai dilakukan. “Yang jelas, selama proses pencarian masih dilakukan, posko tersebut masih ada, sebagai pusat informasi para korban yang tenggelam,” ujarnya.

Kendati tenggelamnya kapal tersebut di Perairan Malaysia, namun pencarian dapat juga dilakukan di perairan Indonesia sebagai antisipasi karna arus air bisa menyeret korban kemana saja.

“Korban bisa saja ditemukan di perairan Indonesia, karena terseret arus. Makanya kita juga ikut melakukan pencarian,” pungkasnya.

Editor: Gamal

Sumber ;Batamtoday.com

Related Articles

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker