News

Ironis, Spanduk Politik Dibalik Sampah Menumpuk Tak Terangkut

FAKTAAKTAUL.COM, BATAM – Kota pariwisata? Masih jauh dari yang diharapkan. Pencitraan?

“Ulah kinerja buruk Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Batam sampah menumpuk tak terangkut”, ujar Yusril Koto kepada Faktaaktual di Batam Center Jumat, 25 Februari 2022.

Yusril menjelaskan saat dirinya Kamis (25/2/2022) sekitar pukul 10.30 pagi mengendarai mobil terlihat sampah menumpuk penuh dalam bin container dan berserakan tak terangkut di badan jalan ujung tanjakan simpang pertigaan Bukit Senyum Batu Ampar.

“Kondisi sampah menumpuk berserakan tak terangkut di pool sampah tersebut bukan kali ini aja dan sudah sering terlihat”, kesal Yusril.

Diceritakannya, setelah melewati jalan tanjakan itu dan sesampai depan jalan masuk perumahan Palm Hills Bukit Senyum, dirinya merasa kaget banyak tumpukan sampah di bak tempat pembuangan sementara (TPS) hingga berserakan tepi jalan menuju Puskesmas Bukit Senyum. Lanjut Yusril, dirinya tersentak dari kaget melihat ada spanduk terkesan sarat kepentingan politik 2024 dibalik sampah menumpuk dan berserak tak terangkut dilokasi tersebut.

“Perihatin, isi spanduk itu kontraproduktif dengan fakta sesungguhnya”, ungkap Yusril.

Menurut Yusril, sebagai Wakil Gubernur Kepulauan Kepri (Kepri) sepatutnya menegur Walikota Batam agar menginstruksikan Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Batam tidak membiarkan sampah menumpuk tak terangkut.

Yusril menyarankan agar Wakil Gubernur Kepri juga isteri Walikota Batam tidak hanya sekedar “lip service” dengan spanduk buat pencitraan tetapi dengan kerja nyata menggerakan dan memperdayakan PKK agar program Bank Sampah Pemko Batam tidak menjadi “Hangat-Hangat Tahi Ayam”.

Hingga berita ini diunggah, media faktaaktual.com, masih berusaha keras menemukan jalan bagaimana cara meminta klarifikasi dari yang bersangkutan (Ibu Marlin. red).

Redaksi.

Related Articles

Check Also
Close
Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker