News

Terkait Kenaikan Harga BBM Dan Sembako Serta Listrik, Buruh Lakukan Demo

FAKTAAKTUAL.COM, BATAM – Sepertinya Kota Batam kini dilanda krisis yang sudah merambah kedapur setiap rumah tangga. Terbukti dengan Demo Ratusan buruh berunjuk rasa hari ini, Kamis 1/2/2018 sekitar pukul 10.00 wib di depan kantor Wali Kota Batam dan DPRD Batam.

Para buruh menuntut supaya pemerintah dan wakil rakyat dapat mengontrol harga Sembako sebagai kebutuhan setiap keluarga, kemudian kenaikan tarif listrik yang semakin mencekik rakyat kecil seperti buruh, lanjut lagi dengan upah minimum sektoral Kota segera diperhatikan pemerintah, serta kenaikan dan langkanya premium (bensin) sekarang ini memaksa para buruh menggunakan pertalette yang begitu mahal.

Pantauan media tampak ratusan buruh yang datang menyampaikan aspirasinya justru dari berbagai perusahaan. Tanpak dari uniform yang dipakai para buruh terdiri dari berbagai perusahaan, serta membawa sejumlah atribut unjuk rasa untuk meyakinkan pemerintah dalam tuntutan mereka.

Aksi Demo Buruh, Kamis 1/2/2018 Batam.
Aksi Demo Buruh, Kamis 1/2/2018 Batam.

Demonstrasi buruh kali ini dimotori oleh Federasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (FSPSI) Batam, serta Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI) Batam yang berjumlah ratusan orang.

Dalam Orasi Demonstran ini menyampaikan tuntutannya sebagai wujud permintaan dan meminta pemerintah maupun DPRD Kota Batam memberi kesempatan terhadap buruh untuk menikmati pekerjaannya dengan aman dan tenang serta mendapatkan upah yang sesuai dengan KHL. (gp).

Editor : Gamal.P.

Related Articles

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker