Nasional

Lihat Siapa Yang Dilantik Presiden Hari Ini, Trenggono Jadi Wamenhan?

FAKTAAKTUAL.COM, JAKARTA – Presiden Republik Indonesia akan melantik wakil menteri pada hari ini, Jumat 25/10/2019. Namun sebelumnya Jokowi menyatakan komposisi wamen adalah gabungan antara parpol dan profesional maupun orang orang yang mampu dianggap berkolaborasi dengan pimpinannya.
Disamping itu, ada 11 wamen yang dilantik. Sebelas wamen tersebut antara lain Wamenhan, Wamenag, Wamendikbud, Wamenkominfo, Wamen BUMN, dan Wamendes.
Bendahara Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma’ruf, Sakti Wahyu Trenggono. Foto: Resya Firmansyah/kumparan
Salah satunya adalah Wahyu Sakti Trenggono yang akan menempati posisi Wamenhan. Hal ini cukup mengagetkan mengingat Trenggono lebih banyak berkecimpung di dunia usaha. Akan tetapi Trenggono dikenal sebagai  Bendahara TKN Jokowi-Ma’ruf di Pilpres 2019.
Kemudian, Wakil Ketua MUI yang juga politikus PPP Zainut Tauhid akan menempati posisi Wamenag. Kader NU ini memang sudah diusulkan oleh PPP sebagai Wamenag sebelum dilantik menjadi Wamen.
“Dari PPP, misalkan wakil menteri, banyak, tergantung portofolio yang dibutuhkan. Kalau wakil menteri agama misalkan, ada Pak Zainut Tauhid, ada Pak Arwani Thomafi, Pak Rusli Effendi, dan beberapa nama lainnya,” kata Wasekjen PPP Achmad Baidowi, Kamis 24/10/2019. Gayung bersambut, Jokowi menerima usulan PPP tersebut. Dan memilih salah satu yang diusulkan oleh PPP.
Sementara itu, Angela Hary Tanoesoedibjo, putri Harry Tanoe, akan menjadi wakil Menkominfo. Sumber media ini menyebut, awalnya yang diusulkan adalah Sekjen Perindo yaitu Ahmad Rofiq. Namun, Ketua umum  Perindo, Harry Tanoe lebih memilih Angela dan memutuskan kesepakatan, Angela menjadi wamen.
Pelantikan tersebut akan berlangsung pukul 14.00 WIB di Istana Negara dan dilantik serta diberi pengarahan dan wejangan oleh Presiden Jokowidodo.
Redaksi.

Related Articles

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker