News

Presiden RI Bersama Menteri LHK, Tinjau Pertanian DiHumbang Has Sumut

FAKTAAKTUAL.COM, SUMUT – Kerja Nyata, Jokowi bersama Menteri LHK dan beberapa Menteri lainnya, terjun ke daerah Sumatera Utara tepatnya dikabubaten Humbang Hasundutan untuk meninjau Langsung bagaimana persiapan Lumbung Pangan didaerah tersebut.

Dalam kunjungannya, Presiden Joko Widodo melihat langsung perkembangan pembangunan kawasan lumbung pangan (food estate) yang baru, kunjungan kerja nyata ini mewujudkan pergerakan ekonomi pangan di wilayah Provinsi Sumatera Utara, Selasa, 27/10/ 2020.

Kawasan lumbung pangan baru yang ditinjau kali ini, terletak di Desa Ria-Ria, Kecamatan Pollung, Kabupaten Humbang Hasundutan, Provinsi Sumatera Utara.

Turut mendampingi Presiden Jokowi dalam peninjauan tersebut adalah Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan, Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo, Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya, serta Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi.

Kunjungan kerja nyata kali ini, Presiden RI Bersama Menteri LHK pada khususnya, juga membagikan sertipikat kepada masyarakat Humbang Hasundutan sebanyak 22.007 sertipikat.

Puluhan ribu sertifikat tanah tersebut terbagi menjadi :
– 20.637 dari Program Percepatan Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL).
– 47 sertifikat untuk rumah ibadah.
– 1.236 sertifikat untuk barang dan aset milik negara.
– 87 sertifikat untuk bidang lahan lumbung pangan.

Meskipun banyak hinaan, kecaman, cacian dan fitnah yg ditujukkan kepada pemerintahan Pak Jokowi, namun beliau tetap terus bekerja demi rakyat Indonesia. Sumber: Sekretariat Presiden.

Redaksi.

 

Related Articles

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker